Enter your keyword

Plt. Dekan FTI Bahas Rencana Pengembangan Laboratorium Pendidikan dan Penelitian di ITB Kampus Jatinangor

Plt. Dekan FTI Bahas Rencana Pengembangan Laboratorium Pendidikan dan Penelitian di ITB Kampus Jatinangor

Plt. Dekan Fakultas Teknologi Industri Institut Teknologi Bandung (FTI ITB), Prof. Dr. Ir. Yogi Wibisono Budhi, S.T., M.T., IPM, bersama Direktorat ITB Kampus Jatinangor, mengadakan diskusi terkait pengembangan laboratorium pendidikan dan penelitian pada Senin, 22 April 2025, di ITB Kampus Jatinangor.

Diskusi ini merupakan bagian dari persiapan Program Studi Sarjana Teknik Pangan dan Program Studi Sarjana Teknik Bioenergi dan Kemurgi dalam rangka menghadapi proses akreditasi Indonesian Accreditation Board for Engineering Education (IABEE).

“Fasilitas laboratorium harus memenuhi standar teknis untuk bidang pangan dan bioenergi, sehingga berfungsi optimal untuk aktivitas pendidikan dan penelitian mahasiswa maupun dosen pada kedua bidang tersebut”, ujar Prof. Yogi dalam pertemuan tersebut.

Turut hadir dalam diskusi tersebut Ketua Program Studi Magister dan Doktor Teknik Kimia, Elvi Restiawaty, S.T., P.D.Eng., Ph.D.; Ketua Program Studi Sarjana Teknik Pangan, Prof. Dr. Made Tri Ari Penia Kresnowati, S.T., M.Sc.; dan Ketua Program Studi Sarjana Teknik Bioenergi dan Kemurgi, Antonius Indarto, S.T., M.Eng., Ph.D. Sementara Direktorat Kampus ITB Jatinangor diwakili oleh Kasubdit Sumber Daya, Anton Wiguna, S.T., M.T. dan Kepala Seksi Infrastruktur Fisik, Deny Nugraha, S.T., M.T.

Diskusi ini menjadi langkah awal dalam perencanaan penguatan infrastruktur laboratorium kampus untuk mendukung standar pendidikan teknik yang unggul, serta mendorong kualitas riset dan inovasi di bidang pangan dan energi terbarukan.

laboratorium; pangan; bioenergi dan kemurgi; jatinangor;