Penganugerahan Penghargaan Pengabdian di ITB serta Penganugerahan Tanda Kehormatan SLKS pada Hari Peringatan 17 Agustus 2016
Bandung, 17 Agustus 2016, Penganugerahan Penghargaan Pengabdian 25 dan 35 Tahun di ITB serta Penganugerahan Tanda Kehormatan SLKS (Satya Lancana Karya Satya) XX dan XXX Tahun dari negara disampaikan oleh Rektor ITB pada Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 71 di Lapang Sasana Olah Raga Ganesa ITB, Jalan Tamansari 73, Bandung.
Dengan disaksikan oleh seluruh peserta upacara, prosesi tersebut dimulai dari Penganugerahan Penghargaan Pengabdian 25 dan 35 Tahun di ITB, dilanjutkan dengan Penganugerahan Tanda Kehormatan SLKS (Satya Lancana Karya Satya) XX dan XXX Tahun dari negara. Dari sekian banyak staf dosen dan tenaga kependidikan ITB sebagai penerima penghargaan pada acara tersebut, ada beberapa diantaranya yang berasal dari FTI ITB.
Adapun nama-nama dosen dan tenaga kependidikan penerima Pengahargaan tersebut adalah:
Penerima Penghargaan Pengabdian 25 Tahun di ITB diberikan kepada :
- Dr.-Ing.Ir. Yul Yunazwin, M.Sc. DIC
- Ronny Purwadi, M.T., Ph.D.
- Wasno
- Ir. Budhi Prihartono, DEA
- Nana Rukmana
- Rachmawati Wangsaputra, MT., Ph.D.
- Budi Cahyadi, S.Sos.
Penerima Penghargaan Pengabdian 35 Tahun di ITB diberikan kepada:
- rer.nat.Ir. Lienda Aliwarga
- Dr.Ir. Isa Setiasyah Toha, M.Sc.
- Ing.Ir. Danu Ariono, DEA.
- F.X. Nugroho Soelami, MBEnv., Ph.D.
- Indryati Sunaryo, M.Sc.
- Ir. Hermawan K. Dipojono, MSEE., Ph.D.
- Dwiwahju Sasongko, M.Sc., Ph.D.
- Paidi
Adapun nama-nama dosen dan tenaga kependidikan penerima Penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lancana Karya Satya (SLKS) XX Tahun adalah :
- Hardianto Iridiastadi, MSIE., Ph.D.
- Ir. I.D.G. Arsa Putrawan, M.T.
- Endra Joelianto, Ph.D.
- Ing.Ir. Parsaulian Ishaya Siregar
- Dadan Sujana
- Rina Kania
Sementara itu nama-nama dosen Penerima Tanda Kehormatan Satya Lancana Karya Satya (SLKS) XXX Tahun diberikan kepada :
- Ir. Bambang Sunendar, M.Eng., Ph.D.
- Suyatman
- Wisnu Hendradjit, M.Sc.E.
- Ir. Endang Juliastuti, M.Sc.
Upacara dihadiri Pimpinan ITB serta para Dekan, staf dosen, tenaga kependidikan, dan para mahasiswa baru angkatan 2016.
Selamat dan terima kasih disampaikan kepada para penerima penghargaan atas jasa dan pengabdiannya selama ini. Semoga ilmu dan pengalaman serta pengabdian yang telah diberikan selama ini dapat menjadi bekal dan contoh bagi para mahasiswa khususnya dan umumnya seluruh sivitas akademika ITB dalam mengarungi kehidupannya dan pengabdiannya di masa depan.