Enter your keyword

Kunjungan siswa – siswi Kelas XII SMAK 4 PENABUR Jakarta ke FTI

Kunjungan siswa – siswi Kelas XII SMAK 4 PENABUR Jakarta ke FTI

Bandung, 5 Oktober 2017, bertempat di Ruang Kuliah Lantai 4, Program Studi Teknik Fisika, Fakultas Teknologi Industri (FTI) ITB menerima kunjungan siswa – siswi Kelas XI dari SMAK 4 PENABUR Jakarta.

Tujuan daripada kunjungan tersebut adalah mengajak siswa-siswi untuk mengenal serta memperluas wawasan mengenai perguruan tinggi. Diharapkan siswa-siswi dapat memperoleh informasi mengenai ITB khususnya FTI dan program pendidikan yang ada serta informasi yang berkaitan dengan proses pendaftaran.

Peserta kunjungan terdiri dari siswa-siswi sebanyak 44  dan didampingi 3 guru.

Kunjungan diterima oleh Adhitya Gandaryus Saputro, ST., ME., Ph.D.  Beliau adalah salah satu staf dosen muda di Program Studi Teknik Fisika FTI – ITB, pada moment tersebut Belaiau juga didampingi Ketua Himpunan Teknik Fisika, dan beberapa alumni SMAK 4 Penabur yang kuliah di ITB.

Pada kunjungan tersebut para siswa-siswi diawali dengan pemutaran video profil FTI yang berisi tentang sejarah FTI dan perkembangannya hingga sekarang, dan dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang Program Studi Teknik Fisika.

Untuk mengilangkan rasa jenuh, dan memberikan semangat siswa-siswi, maka disisipkan sesi acara tanya jawab pada setiap selesai penyampaian materi. Hal itu dimaksudnya antara lain untuk mengetahui minat siswa-siswi untuk meneruskan pendidikannya di ITB.

Kemudian dilanjutkan dengan tampilnya alumni SMAK 4 Penabur yang kuliah di ITB untuk berbagi informasi tentang kegiatan perkuliahan serta kebanggannya (senangnya) kuliah atau diterima di ITB.

Sementara itu dari Ketua Himpunan Teknik Fisika, berbagi informasi tentang kegiatan yang banyak dilakukan di himpunan termasuk berbagai kompetisi nasional dan internasional yang pernah diikuti selama ini. Serta prestasi-prestasi yang diraih dari berbagai kegiatan kompetisi yang pernah diikutinya.

Acara diakhiri dengan kunjungan ke galery dan ruang workshop di Program Studi Teknik Fisika FTI – ITB.